Friday, 30 September 2016

Tutorial Basic CRUD dengan Framework PHP CodeIgniter

Selamat Pagi, mungkin hari ini updatenya kepagian karena saya akan sibuk nanti di kampus. Maka dengan itu saya sempatin dulu untuk update. Seiring dengan kemajuan teknologi, khususnya pada pemrograman berbasis web. Pada kesempatan kali ini saya akan share, sebuah program sederhana menggunakan Framework CodeIgniter. Bagi kalian yang belum tau apa itu framework, silakan cari tahu terlebih dahulu.

crud codeigniter dan bootstrap
CRUD CodeIgniter
Disini saya masih awam sekali menggunakan framework. Karena pada saat perkuliahan di semester yang lalu saya diajarkan menggunakan native PHP, dimana menggunakan sintaks-sintaks yang murni dari PHP itu sendiri. Pada perkuliahan sekarang pemrograman web saya diajarkan menggunakan Framework. Karena masih awam menggunakan framework saya dianjurkan untuk menggunakan CodeIgniter sebagai bahan pembelajaran.

Seminggu ini, saya sibuk mencari informasi tentang codeigniter dan apa yang harus dipelajari terlebih dahulu saat menggunakan Framework. Akhirnya saya menemukan kesimpulan, adapun beberapa hal yang harus dipelajari sebelum menggunakan Framework :
contoh form insert
CRUD CodeIgniter

  • Pahami apa itu framework dan pilih salah satu dari sekian banyak framework yang akan kalian gunakan. Disini menggunakan Framework CodeIgniter.
  • Setelah itu,pahami kerangka kerja framework yang dipilih. Dalam artian bagaimana urutan yang harus kita lakukan agar antara satu file dengan file yang lain dapat tersinkron. Dalam CodeIgniter atau framework lainnya kebanyakan menggunakan sistem MVC (Model, View, Controller). Nah, apa itu MVC ? silakan kalian cari tahu. Pengalaman saya, saya mengerti MVC itu setelah saya menggunakan Framework. hehehehe
  • untuk yang paling dasar menggunakan framework, yang harus kalian pahami adalah membuat CRUD (Create, Read, Update, Delete) menggunakan sebuah database.
contoh update codeigniter
Berikut dibawah ini akan saya sertakan project CRUD sebuah database yang berfungsi untuk menginput data siswa. Nanti kalian bisa pelajari dari apa yang sudah saya buat, dan perbagian akan saya jelaskan nanti di blog ini. Kalian bisa coba-coba terlebih dahulu, semoga sudah mengerti sebelum saya jelaskan nanti perbagian.

Untuk link download scriptnya silakan klik tombol download





Download      DownloadDownload